17 Januari 2009


Kemelut Israel-Palestina semakin panas. Para simpatisan dari kedua kubu saling berbalas serangan di dunia maya. Setelah beberapa waktu sebelumnya, pendukung Palestina menggempur sejumlah situs Israel kini simpatisan Israel menyiapkan aksi balasan.

Dikutip detikINET dari Softpedia, Selasa (13/1/2009), sekelompok pelajar telah menyiapkan sebuah aplikasi yang memungkinkan simpatisan Israel menggunakan komputer dan bandwith internet mereka untuk melumpuhkan situs-situs Palestina.

Kelompok yang menamakan diri mereka "Help Israel Win" ini mendistribusikan sebuah aplikasi seperti Trojan untuk melancarkan serangan Distributed Denial of Service (DDoS)

"Tujuan kami menggunakan kekuatan ini untuk mengacaukan upaya musuh menghancurkan Israel. Semakin banyak dukungan yang kami peroleh, maka akan semakin efektif," demikian isi situs yang ditulis kelompok tersebut.

Menurut analisa Bojan Zdrnja, ahli keamanan di SANS Internet Storm Center, aplikasi botnet dapat menjadi ancaman keamanan yang serius, di mana pemilik botnet dapat menambahkan aplikasi berbahaya sewaktu-waktu. Komando botnet dan server pengendali berada di IRC .

"Meski aplikasi tersebut sepertinya tidak berbahaya, pemilik botnet dapat melakukan apa saja yang dia inginkan," tandas Bojan.

Diklaim oleh kelompok tersebut, ada sekitar 8 ribu individu yang telah bergabung dan menginstal tool "Patriot" di komputer mereka. Selain itu para pelajar juga telah menerjemahkan situs mereka dalam beberapa bahasa selain Inggris dan Yahudi, yakni bahasa Prancis, Portugis, Rusia, dan Spanyol.

Tidak ada komentar:

 

Copyright 2007 ID Media Inc, All Right Reserved. Crafted by Nurudin Jauhari